Assalamu’alaikum…
Hai gaes, untuk postingan kali ini
aku bakal sharing materi seputar fake news atau yang biasa kalian sebut HOAX.
Oke stay tune yaa. Berikut pembahasannya.
Fake news atau hoax adalah informasi
yang tidak sesuai dengan kenyataan atau biasa disebut dengan berita bohong.
Motifnya antara lain karena untuk propaganda, menebar kebencian, mencari uang,
dan masih banyak lagi.
Cara penyebarannya fake news itu
terdiri dari dua macam yaitu konvensional dimana penyebarannya terjadi dari
mulut ke mulut dan modern yang mana penyebarannya dilakukan melalui media
sosial seperti facebook, tweeter, dan lain-lain.
Contoh dari fake news itu seperti
berita tentang gambar palu arit di mata uang Indonesia yang mengisyaratkan
bahwa Presiden Jokowi adalah seorang PKI.
Seiring berjalannya waktu, teknologi
media memang sudah mengalami beberapa perubahan diantaranya :
·
Pada
abad ke-19 masih menggunakan koran dan majalah dalam penyebaran berita.
·
Pada
abad ke-20 mulai memanfaatkan radio dan televisi untuk menyiarkan berita.
·
Pada
abad ke-21 hampir semua media telah menggunakan internet yang mana lebih cepat
dan mudah dijangkau oleh berbagai kalangan.
Semakin canggihnya teknologi dalam
penyebaran berita juga dapat menimbulkan dampak negatif yang salah satunya
adalah mempermudah munculnya berita hoax melalui media sosial. Dimana media
sosial sendiri memiliki beberapa karakter diantaranya :
·
Siapapun
bisa menulis tanpa kita ketahui bagaimana track record atau reputasi
personalnya.
·
Konten
tanpa filter dari editor seperti hanya di media arus utama.
·
Penyebarannya
cepat, luas, dan mudah.
Cara menebar hoax yang biasa
dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab adalah dengan mengedit judul
tulisan dan foto.
Banyak sekali dampak negatif yang
ditimbulkan dari penyebaran hoax, diantaranya :
·
Mengubah
perilaku seseorang
·
Mempengaruhi
kondisi sosial
·
Mempengaruhi
kepercayaan
·
Membentuk
ekstremis politik
Untuk hoax sendiri ada dua macam
yaitu misinformasi dan disinformasi. Misinformasi adalah sebuah berita hoax
yang disampaikan oleh seseorang yang percaya bahwa berita yang disebarkannya
itu benar. Sedangkan disinformasi adalah sebuah berita hoax yang disampaikan
oleh seseorang yang sudah tau bahwa berita yang disebarkannya itu tidak benar
namun tetap disebarkan.
Alasan-alasan timbulnya disinformasi
sendiri diantaranya :
·
Satire
atau parodi
·
Menyesatkan
·
Diplintir
·
Tidak
nyambung
·
Salah
konteks
·
Fabricking
Salah satu sumber informasi palsu
dan menyesatkan itu dari situs abal-abal yang memproduksi sebuah informasi
dengan tujuan semata-mata hanya untuk mendapatkan uang.
Nah untuk kalian yang tidak ingin
tertipu oleh berita hoax, ada beberapa tips yang dapat diterapkan untuk
memastikan kebenaran berita tersebut, diantaranya dengan :
·
Cek
alamat situs yang kalian kunjungi
·
Cek
detail visual
·
Waspada
apabila terdapat banyak iklan pada situs tersebut, karena bisa jadi situs
tersebut hanya digunakan untuk mendapatkan uang dari pemasangan berbagai iklan.
·
Bandingkan
ciri-ciri pakem media mainstream.
·
Cek
informasi “tentang kami atau about us”.
·
Waspada
dengan judul yang sensasional.
·
Cek
berita ke situs mainstream.
·
Dan
cek google reserve image pada foto utama.
Okedeh itu aja yang bisa aku share
ke kalian. Semoga bermanfaat ya gaes.
Wassalamu’alaikum…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar